Monday, October 13, 2008

Dharma Wanita PPSC Raih Juara III


Bertempat di Pendopo “Wijaya Kusuma Sakti” Kabupaten. Cilacap, 24 Tim Penggerak PKK dan 26 Dharma Wanita Persatuan se Kab. Cilacap berkompetisi menampilkan keanekaragaman masakan berbahan baku ikan, Sabtu (15/3).
Lomba masakan menu ikan yang diselenggarakan untuk kedua kalinya yang diikuti 50 peserta diprakarsai oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Kab. Cilacap bekerja sama dengan PPS Cilacap, Tim Penggarak PKK dan Dharma Wanita Persatuan dalam rangka turut memeriahkan Hari Jadi ke-152 Kab. Cilacap.
Pada kesempatan lomba tahun ini untuk kelompok Dharma Wanita Persatuan, PPS Cilacap dengan nomor undi 26 berhasil meraih juara ke III dengan jumlah nilai 891 dan berhak memperoleh Tropy dan uang pembinaan sebesar Rp. 350.000 yang penerimaannya diwakili oleh Ibu Titik Joko Supraptomo. Sementara keluar sebagai juara I dengan jumlah nilai 911 memperoleh Tropy dan uang pembinaan sebesar Rp. 500.000 adalah Dharma Wanita Persatuan dari Sekretariat Daerah Kab. Cilacap dan juara II dari Dharma Wanita Persatuan PU.
Acara lomba masakan menu ikan dihadiri dan ditinjau langsung oleh Ibu Hj. Uyeni Probo Yulastoro, SH (Istri Bupati) selaku Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Cilacap yang melihat hasil masakan para peserta lomba satu persatu dengan didampingi Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Gunawan beserta Ibu selaku penyelenggara lomba. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya dari Dinas Kelautan dan Perikanan dalam rangka mendorong peningkatan konsumsi ikan dengan bertambahnya variasi makanan berbahan baku ikan.